2024-12-29 05:12
Namanya adalah Erna, sahabat sejak duduk di bangku SMU. Kami bisa bersahabat meski kami berbeda gender.
Hari ini, 25 tahun lalu, saat akan pulang sekolah aku melihat teman sebangkunya diam-diam memasukkan kado ultah ke dalam tasnya tapi temannya itu memberi isyarat kepadaku agar diam saja.
Ya, hari ini juga, seharusnya dia bisa merayakan ultah yg ke-43. Sayang, Maret 2021 sahabatku ini berpulang setelah sekitar 7 tahun berjuang melawan kanker.
Allahumaghfirlaha warhamha wa'afiha wa'fuanha